Pages

Senin, 20 November 2017

CARA MENDETEKSI/MENGECEK HK FIKTIF DI PERKEBUNAN KELAPA SAWIT

Kata kata HK fiktif dalam dunia perkebunan mungkin sudah tidak asing lagi kita dengar.

HK fiktif setahu saya ialah:
HK merupakan singkatan dari Hari Kerja, Karena di perkebunan untuk pembayaran PHL (pekerja Harian Lepas) di bayar per hari. Biasanya 1 HK merupakan gaji UMR sebulan di bagi 25 Hari.
Contoh:
Gaji UMR sebulan 2.500.000, Maka 2.500.000/25 =  Rp.100.000.
Jadi 1 HK nya = 100.000.
dan biasanya 1 HK terdiri dari 7 jam/hari.

Dan perhitungan  pekerja mendapat HK apabila sudah bekerja selama 7 jam, kemudian dicatat oleh mandor kemudian di ketahui oleh Asisten Lapangan.

Jadi HK fiktif merupakan HK yang tidak ada orangnya ataupun pekerjaannya tidak dikerjakan.


Terjadi nya HK fiktif /Fraud biasanya di sebabkan oleh:
1. Terjadinya penyalahgunaan jabatan/kedudukan di perusahaan untuk memperkaya diri. Baik yang di sengaja ataupun akibat dari perusahan dalam mengelola Sumber Daya Manusia dan Aset.
2. Tindakan yang disengaja ataupun tersembunyi yang mengakibatkan kerugian Perusahaan.

Biasanya HK fiktif yang terjadi:
  • Adanya HK yang di buat di buku mandor , tetapi gaji tersebut bukan di serahkan kepada orang yang bekerja ataupun pekerja nya
  • HK yang di buat di buku mandor, tidak  sesuai dengan gaji yang harusnya di bayarkan kepada pekerja. 
  • Adanya Pekerja Fiktif.
Untuk mendeteksi adanya HK fiktif yang di buat oleh mandor dan asistan ialah:

Tanda Terima Gaji
  1. Di minta  tanda terima gaji selama 6 bulan tersebut.
  2. Dilihat Fluktuasi pembayaran upah selama 6 bulan terakhir tersebut, 
  3. Di lihat tarikan garis tanda tangan,..apakah asli atau palsu. Jika ada keraguan bagi auditor lalu tanyakan sama asisten lapangan untuk bisa berjumpa dengan orang yang ada pada nama tersebut. Misal Namanya ( Jelebau). Jika banyak alasan dari asisten lapangan tidak bisa untuk mendatangkan jelebau ke kantor,...sebaiknya auditor langsung turun ke tempat tinggal karyawan untuk menanyakan apakah nama jelebau ada di situ, ataupun pernah bekerja di situ.
  4. Dilihat jumlah HK yang di dapat oleh pekerja..,jika biasanya pekerja mendapat 20-25 HK dalam satu bulan, coba di lihat jumlah HK pekerja yang sedikit.
Jenis Pekerjaan 
1. Ada beberapa jenis pekerjaan yang di buat di buku mandor yang tidak bisa di cek lagi. Seperti Pekerjaan ; Jaga Alat, jaga Api, Rawat Jalan.

coba di tanyakan  kepada yang bekerja pada pekerjaan tersebut berapa  menerima gaji bulan lalu auditor mencocokkan dengan tanda terima nya.

Saat Gajian

1. Pada saat gajiaan bisa di crosschekck dengan beberapa karyawan,..berapa HK yang dia dapat dan apa yang dia kerjakan.
biasanya pekerja mengingat ataupun mencatat jumlah Hk dia dalam sebulan.

Untuk saat ini pembayaran gaji kepada karyawan sudah menggunakan ATM ,..

Bila ada cara  atau pun pengalaman pembaca peluang HK fiktif di ATM, mungkin bisa di tulis di komentar...


Wassalam,...





TAK ADA YANG DI BAWA

Selama beberapa ini sepulang saya kerja,..saya selalu berkunjung ke Rumah sakit murni teguh, lantai 3A, no 21. Di situ saya untuk menjenguk istri abang sepupu saya yang terkena sakit kanker payudara ,usia kurang lebih 39 tahun.  Saya memanggilnya dengan Kakak.

Sudah 10 bulan semenjak di operasi januari 2017 hingga oktober 2017. baru kali ini saya melihat kondisi kakak yang begitu membuat saya ingin meneteskan air mata,
Tapi saya ingat jika saya menangis di depannya maka dia pasti akan ikut menangis juga. Jika saya coba tertawa di depannya maka dia pasti akan tertawa juga.

Hari minggu saya datang bersama ayah dan ibu saya untuk menjenguk,..kondisi badan nya sudah tidak bisa berbaring lagi, dan napas nya terasa sesak. Saya berbicara bahwa kakak harus yakin bahwa yang menyembuhkan Allah Swt.

Hari senin saya mendengar kabar bahwa kakak itu meninggal dan saya bergegas menuju rumah sakit.
di situ saya melihat kakak itu sudah tiada , dengan meninggal kan suami dan 3 orang anaknya.

Innalillah wa innailaihi rojiun. Semoga kak Syafrida Siregar di tempatkan di sisi Allah Swt . Amin Yrb.



 

Blogger news

Blogroll

About